Realisasi PKT 2018 : Normalisasi Parit

admin bogoran 11 Desember 2018 10:58:28 WIB

Normalisasi parit dilakukan pemerintah desa bogoran dalam rangka Program Padat Karya Tunai (PKT) tahun anggaran 2018.

PKT merupakan hasil Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 menteri, yaitu kegiatan  pemberdayaan masyarakat desa, khususnya yang miskin dan marginal, yang bersifat produktif dengan mengutamakan pemanfaatan sumber daya, tenaga kerja, dan teknologi lokal untuk menberikan tambahan upah/pendapatam, mengurangi kemiskinan, dan meningkatkan kesejahteraan rakyat (Kemendesa PDT dan transmigrasi, 2018). Melalui kegiatan PKT, 30% dari total Dana Desa harus dialokasikan untuk membayar upah pekerja.

Kegiatan PKT Desa Bogoran salah satunya dialokasikan untuk normaslisasi parit yang berlokasi di Dusun Gambar. Bapak Suparman ketua RT 36 yang juga ikut kegiatan normalisasi menceritakan jalan di lokasi tersebut sebagian sudah memiliki saluran drainase namun hanya sederhana sehingga saat hujan air meluber ke jalan. Selain itu, ada pula lokasi yang belum memiliki saluran drainase. Aliran air di jalan cukup deras sehingga membahayakan warga yang berkendara.

Suparman menambahkan bahwa beliau dan warganya sangat setuju dengan kegiatan normalisasi parit. Beliau mengaku dibayar Rp 70.000,00 setiap harinya. Jumlah tersebut sangat besar bagi warga. Rata-rata pekerjaan warga adalah pengrajin reyeng dengan pendapatan Rp 20.000,00 perhari dan buruh kasar  di perkebunan atau Perseroan Terbatas (PT) diluar jawa. Beliau berharap kegiatan normalisasi parit atau kegiatan PKT lainnya tetap dilaksanakan di tahun selanjutnya.

Komentar atas Realisasi PKT 2018 : Normalisasi Parit

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

Instagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Bogoran

tampilkan dalam peta lebih besar